MANADO, BAS – Kebakaran yang melanda TPA Sumompo, terus dipadamkan oleh Pemerintah Kota Manado.
Walikota Manado Andrei Angouw saat mengunjungi lokasi TPA Sumompo, selasa (03/10/23), mengatakan kepada sejumlah awak media, kebakaran yang melanda TPA ini di mulai dari minggu sore (01/10/23) akibat dari api kecil dan secara kebetulan juga ada angin puting beliung, sehingga api cepat menyebar menjadi kebakaran yang lebih luas.
Sampai pada saat ini Pemerintah Kota Manado terus melakukan pemadaman api di lokasi TPA.

“Pemkot Manado melakukan berkoordinasi dengan Pemprov Sulut, Pemkab Minut, Pemkot Bitung dan Pemkot Tomohon serta BNPB untuk mengkoordinir pemakaian Mobil pemadaman kebakaran untuk melakukan pemadaman api di lokasi TPA Sumompo,” kata Angouw.
Lanjutnya lagi, Saat ini gas metan di lokasi kebakaran cukup tinggi namun Pemkot Manado terus berupaya menangani kebakaran ini.
Walikota juga meminta masyarakat disekitar lokasi kebakaran untuk tetap tenang, tidak perlu panik karena saat ini Pemkot terus berupaya menangani, mengendalikan untuk memadamkan api di lokasi kebakaran.
Selesai memberikan pernyataan kepada media, Walikota Angouw langsung mengarahkan Tim yang telah dibentuk untuk melakukan langkah berikut dalam proses pemadaman api di lokasi kebakaran. (dfy)