Aktifkan Pasar Online, PD Pasar Manado Disuport Penuh Bank Indonesia

Dirut PD Pasar Kota Manado Lucky Senduk

MANADO, BAS – Pengembangan dan inovasi terus dilakukan jajaran Direksi PD Pasar Kota Manado, kali ini lewat program Pasar Online yang diaktifkan disuport dan di bantu oleh Bank Indonesia (BI). Hal ini disampaikan Direktur Utama PD Pasar Kota Manado Lucky Senduk kepada sejumlah jurnalis disela kegiatan High Level Meeting (HLM) TPID dan TP2DD Kota Manado, Rabu (08/03/23).
” Hal yang pertama dilakukan, kami aktifkan Pasar Online yang disuport penuh lewat bantuan dana dari Bank Indonesia, ” ujar Senduk.
Pasar Online ini, kata Senduk, ada Diskon harga, Diskon free antar yang ditawarkan kepada konsumen. ” Pasar ini diberi nama Pasar Online Bersehati. Untuk melakukan pemesanan, silahkan masuk di Aplikasi Tokopedia,” jelasnya.

Senduk juga menjabarkan peran PD Pasar Manado dalam memantau pergerakan harga barang agar tidak terjadi Inflasi. ” pergerakan harga barang ini, kita selalu laporkan kepada Pemerintah Kota Manado,” tutur Senduk. (dfy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *